Pemanfaatan Gas Buang Mesin Combined Heat Power Biomassa Dalam Pendinginan Adsorpsi
Teknologi / 18/05/2018

Buku berjudul: “Pemanfaatan Gas Buang Mesin Combined Heat Power Biomassa Dalam  Pendinginan   Adsorpsi”,  merupakan hasil uji performansi imbert gasifier unggun tetap aliran ke bawah yang dilengkapi dengan peralatan penyaring tar dan abu yang terdiri dari tabung pemisah, filter, pendingin gas, akumulator dan cyclon dilaksanakan dengan menggunakan tiga jenis umpan kayu; borneo, asem, dan lamtorogung. Studi ini dikembangkan untuk mengoptimalkan energi termal yang berasal dari biomassa untuk pembangkit tenaga listrik dan pengering. Dengan bantuan alat penukar kalor, energi gas buang dapat dimanfaatkan untuk pemanas generator mesin pendingin adsorpsi MeOH-silicagel sehingga mampu meningkatkan efisiensi konversi energi sistem gasifikasi. Optimasi rancangan alat penukar kalor dengan batasan energi, suhu, dan laju aliran massa, dapat memberikan pilihan antara diameter pipa dengan koefisien perpindahan panas menyeluruh dan kecenderungan yang sama antara hasil uji dengan hasil pemodelan matematik. Dari tiga kali pengujian dengan jenis kayu borneo, asem, dan lamtorogung kemudian dilanjutkan dengan analisis kromatografi gas dan analisis proksimat, ultimat serta nilai kalor bahan bakar menghasilkan (1) model matematika yang dibuat sudah memenuhi kesesuaian dengan kondisi hasil pengujian sebenarnya; dan (2) konsumsi pemakaian bahan bakar spesifik terbaik sebesar 0,082 kg/kW-jam dengan ketersediaan energi sebesar 60,9 kW dihasilkan untuk jenis umpan kayu Borneo.  

Bimbingan & Konseling Islam melalui Pendekatan Gestalt Propertik
Pendidikan / 18/05/2018

Bimbingan & Konseling Gestalt Profetik merupakan pendekatan hasil studi eksperimen di Pondok Pesantren salafiyah dan modern. Studi eksperimen ini menghasilkan sejumlah temuan yaitu (1) Bimbingan dan Konseling G-Pro terbukti efektif dalam meningkatkan adaptabilitas santri; (2) Bimbingan dan Konseling G-Pro efektif dalam meningkatkan adaptabilitas santri dipengaruhi oleh religiusitas santri; (3) Bimbingan dan Konseling G-Pro dalam meningkatkan adaptabilitas santri tidak dipengaruhi oleh jenis kelamin dan lingkungan pondok pesantren. Bimbingan dan Konseling G-Pro dapat dipertimbangkan sebagai alternatif pendekatan untuk meningkatkan adaptabilitas santri di pondok pesantren salafiyah dan modern. Bimbingan dan Konseling Gestalt Profetik (G-Pro) telah digunakan kurang lebih tujuh tahun dan efektif dalam membantu individu atau sekelompok individu di berbagai lingkungan pendidikan yang bercorak islami. Pendekatan ini dapat digunakan di berbagai lingkungan pendidikan formal, in-formal dan non-formal untuk membantu individu terutama terkait masalah adaptabilitas. Link Download: Buku Bimbingan & Konseling Islam melalui Pendekatan Gestalt Propertik

Pendidikan Luar Sekolah (Konsep, Teori dan Implementasi)
Pendidikan / 18/05/2018

Pendidikan Luar Sekolah (PLS) merupakan proses pendidikan sepanjang hayat menuju suatu tujuan, melalui pembinaan dan pegambangan siakap, keterampilan, dan pengetahuan bersadarkan pengalaman hidup sehari-hari dan dipengaruhi oleh sumber belajar yang ada disuatu lingkungan, misalnya orang tua, teman, tetangga, masyarakat, museum, perpustakaan umum, dan sebagainya yang ada di sekitar dan lingkungan masyarakat. PLS adalah usaha sadar yang diarahkan untuk menyiapkan, meningkatkan dan mengembangkan sumber daya manusia, agar memiliki pengetahuan, keterampilan, sikap dan daya saing untuk merebut peluang yang terus tumbuh dan berkembang dengan mengoptimalkan penggunaan sumber-sumber yang ada di lingkungan peserta didik atau warga belajar. PLS merupakan suatu proses pendidikan yang sasaran, pendekatan, dan keluarannya berbeda dengan pendidikan sekolah, dan bukan merupakan pendidikan sekolah yang dilakukan di luar waktu sekolah formal. PLS berperan menyiapkan sumber daya manusia yang memiliki kebisaan dan siap menghadapi perubahan sebagai akibat kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkembang. Lulusan PLS menjadi manusia terdidik yang dapat berkiprah di masyarakat dalam usaha mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai dengan kebijakan pendidikan nasional.

Pesantren Penyemai Generasi Insan Kamil
Pendidikan / 18/05/2018

Buku ini hadir dalam kerangka memberikan inspirasi dan pemikiran bagaimana menyiapkan generasi para pejuang Islam masa depan. Generasi Islam masa depan adalah mereka yang senantiasa berfikir akan kemajuan Islam di tengah persaingan global. Generasi Islam masa depan adalah mereka yang mengoptimalkan seluruh potensi dirinya untuk memajukan dirinya dan agamanya. Merekalah generasi insan kamil yang disiapkan oleh pesantren sebagai institusi Islam. Generasi insan kamil adalah generasi yang memiliki potensi spiritual tinggi  dan kemampuan saintifik sekaligus. Derasnya arus modernisme, neomodernisme dan post modernisme  telah menyeret manusia kepada kubangan rasionalisme dan materialisme sekaligus tercerabut dari nilai-nilai spiritual. Tujuan penciptaan manusia pada hakekatnya sarat dengan dimensi spiritual. Hal ini ditegaskan oleh Allah dalam Al Quran surat Azzariyat ayat 56. Semoga kehadiran buku ini menjadi embun penyejuk bagi harapan masa depan kaum muslimin dan bangsa Indonesia serta seluruh kaum muslimin di dunia dalam meraih insan kamil, insan dan umat terbaik bagi peradaban manusia.